Tier List Untuk Panduan Rekrutmen Primon di Dragon Age: Pals Adventure
Dengan banyaknya naga yang dirilis di dalam game idle RPG terhangat di bulan Mei yaitu Dragon Age: Pals Adventure, kamu tentunya akan merasa kebingungan Primon manakah yang cocok digunakan dalam party atau memiliki sinergi dengan Primon lainnya.
Jangan khawatir karena kami di BlueStacks akan membantu kamu dalam mengetahui dan menentukan Primon yang harus kamu miliki dan bisa digunakan dalam line up party kamu. Yuk kita simak bersama!
Tingkat Rarity Primon
Di dalam Dragon Age: Pals Adventure terdapat 3 rarity untuk naga yang biasa disebut Primon, yaitu Exquisite, Rare, dan Common. Ketiga rarity ini bisa dibedakan melalui warna dari frame tiap naga yaitu Biru untuk Common, Ungu untuk Rare, dan Emas untuk Exquisite.
Yang paling membedakan dari ketiga rarity ini adalah status dari tiap Primon. Namun dikarenakan rate up untuk rarity bawah lebih besar dibandingkan yang lain, maka kamu berkesempatan untuk membuat Primon rarity bawah menjadi lebih kuat dengan mudah. Hal ini dikarenakan kamu akan mendapatkan kopian/duplikat Primon lebih sering dan bisa digunakan untuk Star Up, yang memberikan boost pada status Primon.
S |
Name | Rarity | Elemen | |
Balloon Dragon | Exquisite | Wind | ||
Phoenix Dancer | Exquisite | Fire | ||
Ninja Penguin | Exquisite | Water | ||
Zephyr Cleaver | Rare | Wind |
A |
Name | Rarity | Elemen | |
Toad Venomist | Exquisite | Water | ||
Inferno Roamer | Exquisite | Fire | ||
Boomclaw Dragon | Exquisite | Fire | ||
Feline Dancer | Exquisite | Fire |
B |
Name | Rarity | Elemen | |
Pupzilla | Rare | Wind | ||
Veggiechirp | Rare | Earth | ||
Swagger Bunny | Rare | Earth | ||
Nautiluda | Rare | Water |
C |
Name | Rarity | Elemen | |
Hoot Hoot | Common | Wind | ||
Queen Bee | Common | Fire |
Primon Tier S
Primon yang berada di tier ini memiliki status dan skill yang sangat berguna dalam party, berikut deskripsi tiap Primon Tier S:
Balloon Dragon
Ballon Dragon merupakan Tank yang memiliki set skill aktif berupa tambahan Shield dan skill passive Rage Regeneration yang berguna menambahkan Rage +1 pada anggota party di baris dia berada.
Phoenix Dancer
Memberikan magic damage pada semua lawan, dan tiap Burn yang ada pada lawan akan menambahkan 20% damage dengan total tumpukan sebanyak 3x. Skill pasifnya adalah menambahkan damage sendiri sebesar 35% pada turn pertama.
Ninja Penguin
Memberikan damage pada lawan di baris belakang dan 80% chance terkena Freeze selama 1 turn. Skill pasifnya adalah chance 30% memberikan status Ice pada 1 lawan dengan Attack tertinggi.
Zephyr Cleaver
Memberikan damage pada lawan di baris depan, tambahan 50% damage jika lawan hanya memiliki kurang dari 50% HP. Skill pasifnya saat ini menjadikannya favorit karena setelah berhasil menghabisi lawan dengan Rage Skill, maka akan berpindah ke lawan lain dan menggunakan Rage Skill lagi sampai seterusnya selama lawan tersebut berhasil dikalahkan.
Primon Tier A
Primon yang berada di tier ini memiliki sinkronisasi yang baik dengan beberapa Primon lain dan memiliki skill yang cukup unik.
Toad Venomist
Memberikan magic damage pada 4 lawan random dengan chance 40% Poison, sementara pasifnya yang sangat berguna adalah ketika menerima serangan Rage skill, akan memberikan Poison dengan chance 30% pada lawan tersebut selama 2 turn.
Inferno Roamer
Memberikan damage pada lawan di baris depan dengan tambahan 50% damage jika memiliki status Burning, bisa digabung dengan Phoenix Dancer dan Boomclaw Dragon. Skill pasifnya menambahkan Crit 50% ke Rage Skill ketika digunakan pada lawan dengan status Burning.
Boomclaw Dragon
Memberikan damage pada lawan di baring belakang dan tambahan 60% damage pada lawan dengan status Burning, sangat baik jika digabung dengan Phoenix Dancer.
Feline Dancer
Primon ini memiliki kemampuan penyembuhan yang baik, selain menyembuhkan 3 anggota party dengan HP terendah, dia juga memberikan Burning Shield yang dapat mengurangi damage dari lawan. Shield ini juga akan memberikan status Burning dengan chance 30% pada lawan yang menyerang. Merupakan kombinasi yang baik bersama Phoenix Dancer, Boomclaw Dragon, dan Inferno Roamer.
Primon Tier B
Pupzilla
Pupzilla memiliki chance sebesar 80% untuk menambahkan Rage + 1 pada anggota party di barisan depan. Tambahan 1 Rage lagi dari skill pasifnya, membuat Pupzilla wajib diperhitungkan berada dalam party.
Veggiechirp
Salah satu pilihan healer yang cukup baik dari rarity Rare, Veggiechirp dapat menyembuhkan 3 angota party dengan HP terendah, dan ketika menggunakan Rage Skill, maka akan menambahkan lagi heal pada 1 anggota party dengan HP paling rendah. Uniknya Primon ini akan mengalihkan damage yang diterima anggota party menjadi healing.
Swagger Bunny
Memberikan damage pada lawan di baris depan, ketika menggunakan Rage Skill maka akan memberikan tambahan basic attack 1x. Ketika menerima serangan fatal pertama kali, akan memicu Unyielding selama 1 turn yang memberikan healing dan tambahan 10% damage selama 2 turn. HP juga tidak bisa drop di bawah 1 poin.
Nautiluda
Menyembuhkan 3 anggota party dengan HP terendah. Memiliki pasif unik yaitu mengurangi HP sendiri untuk menghidupkan kembali anggota party yang sudah dikalahkan.
Primon Tier C
Hoot Hoot
Memberikan magic damage pada lawan di baris depan, ketika menggunakan Rage Skill memiliki chance 10% tidak memakai Rage sama sekali. Skill pasifnya adalah ketika memulai pertarungan, akan memberikan tambahan ATK 20% selama 1 turn.
Queen Bee
Menyembuhkan party dengan ATK tertinggi, dan ketika dia menggunakan Rage Skill, maka party yang disembuhkan akan mendapat Rage +2, memungkinkan anggota party tersebut menggunakan Rage Skill dengan segera. Skill pasifnya cocok dengan para Primon tipe Fire di atas karena akan menambahkan 5% Crit Rate dan 5% Damage.
Daftar Primon di atas merupakan sebuah acuan akan bagaimana kamu bisa memilih dan mensinkronisasikan Primon satu dan yang lainnya, baik dalam 1 elemen maupun dalam tier yang berbeda.
Kamu juga bisa melihat rekomendasi dari player lain di dalam game untuk acuan lain yang bisa disesuaikan dengan Primon yang kamu miliki. Pada akhirnya, ketika kamu sudah memilki cukup banyak Primon, kamu bisa berkreasi sendiri menciptakan paduan Primon yang bisa saling mengisi satu sama lainnya.
Mengumpulkan dan mengembangkan Primon tentunya akan memakan cukup waktu dan tenaga, oleh karena itu kami sarankan agar kamu memainkannya di PC menggunakan emulator Bluestacks dengan tampilan di layar lebar, dan tambahan keyboard dan mouse untuk kontrol yang lebih baik.