FAIRY TAIL: Forces Unite! Mau Lebih Kuat Dari Sebelumnya? Cek Artikel Ini
Sebelumnya kami sudah membahas mengenai apa saja sih yang bisa bikin karakter kalian kuat di FAIRY TAIL: Forces Unite! nah sekarang adalah lanjutan dari yang sebelumnya, semua itu belum selesai, kenapa? ya karena fitur penguat karakter nya dibilang sebagai game RPG tapi banyak banget seperti game MMORPG, seru banget pastinya. Sudah mengumpulkan karakter ANIME sesuai dengan cerita aslinya dengan GRATIS, ya selanjutnya gimana caranya karakter-karakter tersebut dan protagonis kalian untuk ditingkatkan juga ya, jadi simak artikel ini untuk mengetahuin lebih lanjut.
Temper Untuk Makin Kuat
Selama petualanganmu, kamu akan menghadapi banyak musuh yang sulit untuk dikalahkan. Dalam menghadapi musuh kuat, perbedaan sekecil apapun akan menjadi penentu kemenangan. Temper Equipment dapat meningkatkan atribut secara perlahan, namun jika diakumulasi akan dapat menjadi penentu kemenangan!
Temper Equipment dapat diakses dari menu Equip di menu utama.
Berikut adalah tampilan awal menu Temper:
Temper hanya bisa dilakukan untuk Equipment Mythic di atas Lv. 70. Equipment yang ditampilkan di menu Temper hanya Equipment yang memenuhi kriteria tersebut.
Temper adalah proses merubah besaran peningkatan atribut dari sebuah Equipment. Besaran perubahan yang bisa didapat dari Temper bisa dilihat di Preview.
Temper membutuhkan Heart of Furnace. Klik pada Heart of Furnace untuk mengetahui cara mendapatkannya.
Ketika Wizard sudah menentukan Equipment yang akan di-Temper, klik pada tombol Temper. Batas Temper untuk satu hari adalah 100 untuk setiap Equipment. Perhitungan batas Temper dibedakan untuk setiap Equipment.
Temper akan mengubah salah satu atribut, baik menambah maupun mengurangi. Hanya akan ada perubahan untuk satu atribut dalam satu waktu.
Setelah Temper, hasil yang didapat belum bersifat final. Hasil hanya akan menjadi permanen ketika Wizard melakukan klik di tombol Ganti.
Ketika Wizard tidak menyukai hasil Temper, Wizard dapat melakukan Temper Ulang. Temper Ulang akan merubah atribut dan menghapuskan perubahan yang belum bersifat final. Temper Ulang akan menghabiskan Heart of Furnace.
Ketika Wizard mendapatkan perubahan positif dari Temper, akan muncul notifikasi. Ketika Wizard ingin menjadikan perubahan tersebut permanen, dapat menekan tombol Ganti.
Tombol ganti akan membuat perubahan menjadi final dan meningkatkan atau mengurangi CP Wizard.
Selain fungsi dasar Temper untuk mengubah atribut, Temper dapat memberikan penambahan besar apabila Stage 1, 2, dan 3 penambahan atribut berhasil dibuka. Pembukaan tambahan atribut bersifat acak, dan peluang akan bertambah jika semakin banyak melakukan Temper.
Perubahan yang diberikan oleh Temper jika dilihat sekilas mungkin kecil, namun perubahan ini akan terakumulasi hingga dapat menjadi penentu kemenangan! Terlebih lagi apabila tambahan atribut Stage 1, 2, dan 3 sudah terbuka. Temper Equipment terbaikmu.
Epitaph Penentu Kemenangan
Perjuangan untuk menjadi yang terbaik akan selalu dipenuhi dengan tantangan dan musuh yang kuat. Wizard yang mampu memanfaatkan segala kesempatan yang tersedia akan menjadi yang terkuat. Salah satu kesempatan yang bisa digunakan untuk meningkatkan kekuatan secara drastis adalah melalui Epitaph.
Epitaph dapat diakses dari menu Equip di menu utama.
Berikut adalah tampilan utama dari menu Epitaph. Epitaph hanya bisa digunakan untuk Equipment Lv. 60 ke atas, jadi pastikan Wizard memiliki Equipment tersebut. Ketika Wizard belum memiliki Epitaph, menu Epitaph hanya akan menampilkan Equipment yang siap untuk dipasang dengan Epitaph.
Untuk mengetahui cara mendapatkan Epitaph, Wizard dapat menekan tanda “+” pada kolom kanan menu Epitaph.
Setelah Wizard mendapatkan Epitaph, semua Epitaph yang dimiliki akan ditampilkan pada kolom kanan. Setiap Epitaph memiliki penambahan atribut yang berbeda untuk masing-masing Equipment.
Setelah Wizard menentukan Epitaph mana yang ingin digunakan, akan muncul konfirmasi sebelum Epitaph terpasang. Hati-hati, setelah Epitaph ditambahkan pada Equipment, melepas Epitaph akan menyebabkan pengurangan jumlah Epitaph yang dikembalikan. Pastikan Epitaph yang ingin dipasang adalah Epitaph yang sesuai.
Setelah epitaph terpasang, akan muncul tampilan baru untuk Enhance Epitaph. Epitaph yang telah terpasang bisa di-Enhance untuk memberikan peningkatan atribut yang lebih besar.
Enhance Epitaph membutuhkan Epitaph yang sama, sebagai contoh, untuk Enhance Epitaph Fortress dari Lv. 1 ke Lv. 2, dibutuhkan Fortress Epitaph sebanyak 2. Untuk Enhance Epitaph Fortress dari Lv. 2 ke Lv. 3, dibutuhkan Fortress Epitaph sebanyak 3. Semakin tinggi Lv., semakin banyak Epitaph yang dibutuhkan untuk Enhance.
Mulai Lv. 5, Rate keberhasilan untuk Enhance Epitaph akan berkurang dari 100%. Semakin tinggi Lv. Epitaph, Rate keberhasilan akan berkurang.
Apabila Wizard gagal dalam melakukan Enhance Epitaph, Rate keberhasilan akan naik untuk Enhance selanjutnya. Apabila setelahnya Enhance masih gagal, Rate keberhasilan akan terus bertambah.
Setiap Equipment memiliki batas Lv. Epitaph yang bisa dipasangkan. Batas Lv. Epitaph untuk Equipment yaitu:
- Equipment Lv. 60: Epitaph Lv. 6
- Equipment Lv. 70: Epitaph Lv. 10
- Equipment Lv. 80: Epitaph Lv. 14
Setiap Epitaph memiliki penambahan atribut yang berbeda untuk masing-masing jenis Equipment. Untuk melihat jenis tambahan atribut yang diberikan Epitaph, Wizard bisa menekan tombol “Preview” di sebelah “Set Bonus”. Akan muncul tampilan detil penambahan atribut untuk setiap jenis Epitaph.
Ketika Wizard memasang Epitaph pada Equipment yang sedang digunakan, tampilan akan berubah. Selain penambahan atribut dari satu Epitaph, Wizard dapat membuka set bonus apabila Wizard menggunakan lebih dari 1 jenis Epitaph yang sama pada beberapa Equipment berbeda yang sedang digunakan.
Terdapat dua jenis set bonus, yaitu set bonus yang teraktivasi oleh 2 set Equipment, dan 4 set Equipment. Perlu diperhatikan bahwa set bonus memiliki Lv. penambahan, dan semakin tinggi Lv. set bonus, semakin tinggi atribut yang diberikan. Lv. Set Bonus mengikuti Lv. Epitaph yang paling rendah. Sehingga, jika Wizard menggunakan
- Epitaph Fortress Lv. 6
- Epitaph Fortress Lv. 3
- Epitaph Fortress Lv. 2
- Epitaph Fortress Lv. 1
Maka set bonus yang aktif adalah Set Bonus Lv. 1
Untuk meningkatkan Lv. Set Bonus, Wizard harus meningkatkan Lv. Epitaph secara setara.
Jika Wizard ingin melepas Epitaph, Epitaph akan mengalami pengurangan. Epitaph Lv. 1 akan hilang jika dilepas, sedangkan Epitaph di atas Lv. 1 akan dikembalikan sebanyak setengah. Sebagai contoh, untuk melepas Fortress Epitaph Lv. 6. Fortress Epitaph Lv. 6 dibuat dengan menggunakan 1+2+3+4+5+6=21 Epitaph. Jumlah Epitaph yang akan dikembalikan adalah 10.
Epitaph yang dikembalikan tidak memperhitungkan kegagalan dalam Enhance. Sebagai contoh, ketika Wizard membuat Epitaph Lv. 10, apabila seluruh Enhance berhasil, dibutuhkan 55 Epitaph. Jika ada kegagalan dalam Enhance, maka jumlah Epitaph yang digunakan akan lebih dari 55. Namun, jumlah Epitaph yang dikembalikan adalah tetap setengah dari jumlah Enhance normal, yaitu 27.
Untuk mencegah kehilangan Epitaph ketika melepas dari Equipment, Wizard dapat menggunakan Epitaph Switch Coupon yang dijual di Mall.
Dengan peningkatan atribut yang tinggi dan kesempatan mendapat Set Bonus, bukan merupakan sebuah kebohongan apabila Epitaph bisa dikatakan sebagai penentu kemenangan. Dapatkan Epitaph-mu sekarang dan jadilah yang terkuat!
Tingkatkan Terus Combat Power (CP)
Combat Power (CP) merupakan indikator kekuatan dari karakter utama kalian di FAIRY TAIL: Forces Unite! Untuk bisa meningkatkan CP karakter, kalian harus melakukan beberapa hal di bawah ini.
Upgrade Skill Magic Karakter
Tab Magic dibagi menjadi 3 hal, yaitu Magic Karakter, Life Magic, dan juga Training. Setiap kalian upgrade ketiga hal tersebut, CP dari karakter utama kalian akan meningkat cukup tinggi.
- Magic Skill: Meningkatkan Skill Aktif dan Pasif karakter utama
- Life Skill: Meningkatkan Atribut karakter utama menggunakan Guild Contribution Point
- Training Skill: Menggunakan Wizard atau Partner Training Card untuk meningkatkan Level Skill. Dapat memberikan bonus Atribut untuk Karakter dan Partner.
Tingkatkan Poin Atribut Karakter
Ketika kalian mencapai Level 30, kalian bisa meningkatkan Potensi Poin untuk meningkatkan atribut karakter. Gunakan poin tersebut sesuai dengan tipe yang kalian gunakan. Ada 5 Atribut yang bisa kalian tingkatkan:
- STR: Meningkatkan Physical Attack
- INT: Meningkatkan Magic Attack
- VIT: Meningkatkan Max HP
- STA: Meningkatkan Physical & Magic Defense
- AGI: Meningkatkan Speed
Koleksi Mount dan Outfit
Semakin banyak koleksi Mount dan Outfit yang kalian miliki, maka semakin besar pula Bonus Atribut yang didapat. Bonus Atribut tersebut akan meningkatkan CP karakter kalian.
Gimana? Membantu tidak panduannya? Jangan lupa untuk tinggalkan komen dibawah ya mengenai pendapat kalian dan di FAIRY TAIL: Forces Unite! Lebih midah untuk dimainkan menggunakan BlueStacks, kenapa?? karena Emulator itu bisa dibilang memang benar-benar pengganti Handphone yang sangat mumpuni dimana Handphone memiliki kelemahan, yaitu selain cepat panas kadang kalau ditinggal terlalu lama bermain juga tidak nyaman untuk melakukan hal itu dan juga baterai? yang pasti cepat habis kan, nah saat kalian charge sambil pasti akan cepat drop kesehatan baterai kalian, jadi untuk kenyamanan bermain lebih baik kalian menggunakan BlueStacks sebagai Emulator yang telah dipercaya oleh banyak Gamers dan Mobile Gamers tentunya, khususnya untuk game ini semuanya sudah dipersiapkan oleh kami sejak lama karena kami memiliki komitmen khusus bahwa akan memberikan yang terbaik kepada semua gamers untuk memainkan Mobile Game secara nyaman.
Cek di Situs Resmi dari Game ini DISINI dan juga Follow Fanpage dari FAIRY TAIL: Forces Unite! untuk mengetahui berita terupdate dari Garena mengenai game ini. Selalu pantau BLOG dari BlueStacks untuk info-info menarik dan tips juga mengenai FAIRY TAIL: Forces Unite! ya. Komen dibawah jika kalian menemukan masalah pada game ini agar segera kami perbaiki dengan kilat.