Semua Hal yang Perlu Kalian Ketahui Tentang Guild vs Guild (GvG) - Ragnarok X: Next Generation!
Berbeda dengan game MMORPG pada umumnya, Ragnarok X: Next Generation hanya membutuhkan beberapa bulan saja untuk akhirnya bisa merilis salah satu fitur yang paling dinantikan yakni Guild v Guild atau bisa disingkat menjadi GvG. Sebelum mengerti apa itu fitur GvG, pastinya hal dasar yang harus kalian pahami adalah pengertian dari Guild itu sendiri. Bagi kalian yang belum tahu, Guild adalah sebuah kumpulan atau sekelompok pemain yang ada dalam sebuah game, MMORPG sudah pasti memiliki fitur seperti ini. Selain itu, sistem Guild seperti ini sudah sering diterapkan pada game dengan segala genre, mulai dari MOBA sampai ke FPS ada yang menggunakan sistem Guild seperti ini.
Dari namanya saja seharusnya kalian akan mengerti kalau fitur GvG adalah sebuah fitur dimana satu Guild akan mencoba melawan Guild yang lain untuk mendapatkan hadiah yang sudah disediakan. Melalui halaman website resmi game ini, mereka telah memasukan fitur GvG ke dalam game pada tanggal 24 Juli kemarin dan itu berarti kalian sudah bisa mulai mencobanya. Istilah yang digunakan untuk menyambut kedatangan event ini sendiri adalah War of Emperium (WOE), sebuah event yang cukup eksklusif karena sifatnya yang hanya tersedia untuk server Asia Tenggara saja, setidaknya untuk sekarang ini. Guild v Guild akan berlangsung setiap minggu, lebih tepatnya setiap hari Sabtu, pada pukul 21:00-21:45, simpelnya mulai jam 9 sampai 9 lebih 45 malam hari.
Bagaimana Cara Mengikuti Event GvG Ini?
Walaupun event ini termasuk ke dalam salah satu yang terbesar, nyatanya tidak semua pemain pantas untuk turut ikut serta memainkannya, bagi mereka yang ingin mencoba mengikutinya maka ada beberapa persyaratan yang harus diselesaikan terlebih dahulu. Pertama, pastikan level kalian sudah mencapai Level 35 ditambah dengan World Level 55, bagi kalian yang belum mencapai level tersebut, maka bisa melakukan beberapa hal seperti contohnya menggunakan Odin’s Blessing sebelum bertarung atau ikut serta dalam kegiatan Carnival harian.
Syarat selanjutnya sudah pasti kalian harus memiliki dan tergabung ke dalam Guild, pastikan juga kalau kalian sudah benar-benar menjadi anggota sebuah Guild. Hal yang perlu kalian perhatikan dan terkadang sering dilakukan banyak pemain adalah meninggalkan Guild ketika event GvG akan berlangsung, tentu saja bagi kalian yang melakukan hal seperti itu akan melewatkan event utamanya. Ketika weekend sudah dekat, jangan sampai kalian keluar Guild karena event akan berlangsung pada hari Sabtu jadi jangan sampai salah langkah dan kelupaan.
Hadiah Apa yang Bisa Didapatkan Oleh si Pemenang?
Hal terpenting dari event besar mingguan seperti ini sebenarnya bukan tentang hadiah, melainkan rasa senang dan menghilangkan penat bersama pemain lain. Namun, jika kalian merasa butuh dan serius ingin mendapatkan hadiah, maka event GvG ini juga tentunya akan memberikan beberapa hadiah yang bisa kalian dapatkan. Sebagai permulaan, kalian dipastikan akan mendapatkan Battle Merits selama sesi GvG berlangsung, jika anggota Guild kalian terdiri dari 10 orang dan berhasil menaklukan sebuah Emperium, maka masing-masing anggota akan mendapatkan 1.500BM, kalian juga bisa saja menambah BM ini dengan menyerang anggota Guild lain.
Nantinya, akan ada juga event harian GvG yang bisa kalian ikuti dan berhadiah sebuah avatar frame eksklusif berupa Red Packet bagi para pemenang. Selain itu, tentu saja Guild yang keluar sebagai juara sudah pasti akan mendapatkan hormat dari Guild lain, sekaligus namanya yang akan lebih terkenal lagi. Melihat potensi hadiah ini, seharusnya kalian berani mengikutinya karena tidak ada salahnya juga untuk mencoba.
Pembatasan Penggunaan Item
Selain jadwal, syarat dan hadiah yang perlu kalian ketahui, ada juga beberapa detail atau informasi tambahan yang terkadang sering dilewatkan oleh para pemain begitu saja. Dalam mode ini, ada beberapa item yang tidak bisa kalian gunakan karena penggunaanya telah dibatasi. Beberapa item tersebut adalah Wing of Butterfly, Yggdrasil Fruit, Ygg Leaf, Fly Wing, PvE Potion dan masih banyak lainnya. Seharusnya kalian akan diberi tahu dan peringatan terkait hal ini, jadi jangan sampai ceroboh ketika menggunakan item karena ada batas dan peraturannya.
Itulah beberapa hal yang penting untuk kalian ketahui terkait event atau bisa dibilang mode baru bernama Guild v Guild di game Ragnarok X: Next Generation ini. Kalian yang sudah memainkan game ini sejak lama pastinya sudah tahu kalau event seperti ini seringkali dilakukan untuk bersenang-senang bersama, sekaligus mengasah kompetisi antar pemain. Banyak game MMORPG yang menggunakan sistem Guild v Guild ini, bahkan jauh hari semenjak tahun 90-an kemarin, membawanya ke Ragnarok X: Next Generation sudah pasti menjadi salah satu langkah yang tepat dari pihak developer.