Tips Biar Bisa Main Wacky Squad di PC atau Laptop

Game Wacky Squad merupakan game yang wajib kalian mainkan bagi para pecinta game dengan genre Tower Defense. Di game ini, kalian wajib menyusun strategi untuk mempertahankan markas dari serbuan musuh. Tidak usah khawatir karena di sini kalian juga bisa gacha untuk mendapatkan hero terbaik.
Untuk pengalaman bermain yang lebih menarik, kami sarankan kalian untuk main game ini di PC atau laptop. Dengan layar yang lebih lebar dan pastinya anti lag, menyusun strategi dan menembak musuh akan semakin terasa real. Tidak usah khawatir karena di sini, kami akan memberitahukan tipsnya kepada kalian semua para gamer setia. Yuk, mari dibaca!
Download dan Mainkan Game Wacky Squad dengan BlueStacks
Betul! Untuk bisa memainkan game Wacky Squad di PC, kalian perlu emulator terlebih dahulu. Nah, salah satu emulator terbaik dan paling aman di PC saat ini adalah BlueStacks.
Buat kalian yang belum punya BlueStacks, berikut ini kami ajarkan panduan untuk install BlueStacks sekaligus memainkan game Wacky Squad:
- Kalian perlu download BlueStacks terlebih dahulu. Kunjungi situs resmi kami dan di sana, kalian bisa langsung lihat menu Unduh BlueStacks. Tinggal klik untuk mulai download.
- Selesai download, kalian tinggal cari file installer di PC kalian. Buka file tersebut dan klik Install Now. Kemudian, kalian lanjutkan dengan klik I agree untuk mulai proses install.
- Selamat karena BlueStacks sudah terpasang di PC kalian! Buka software BlueStacks tersebut.
- Cari game Wacky Squad di bagian pojok kiri atas. Klik pada game tersebut dan kemudian klik Install from Google Play.
- Kalian akan diminta untuk login menggunakan akun Google Play. Login saja terlebih dahulu.
- Setelah login, kalian sudah bisa menginstall game ini. Klik Install dan tunggu sampai selesai.
- Proses instalasi game selesai! Kalian tinggal klik Play untuk bisa langsung main game Wacky Squad ini!
Minimum Spesifikasi PC untuk Main Wacky Squad
Spesifikasi minimum PC untuk bisa main di BlueStacks tidak tinggi, kok. Berikut ini adalah persyaratan minimumnya:
- OS: Microsoft Windows 7 atau macOS 11 (spek minimum)
- Processor: Intel, AMD atau Apple Silicon Processor
- RAM: Minimal 4 GB
- Free Space: Ruang penyimpanan kosong di PC atau laptop minimal 10 GB