Cara Mudah Rerolling Zero to Hero: Pixel Saga Idle RPG
Tumpukan Easter Egg di Zero to Hero: Pixel Saga telah menanti kamu, dan kamu masih bingung karakter mana sih yang cocok untuk kamu incar di idle RPG terbaru ini? Jangan khawatir karena kami di Bluestacks akan memandu kamu dalam mengetahui karakter yang wajib kamu incar.
Beberapa karakter meta seperti Sutemis, Nabistin, Clothilde dan masih banyak lainnya, kehadiran mereka akan menentukan kekuatan party kamu ke depannya. Pastikan untuk mengecek sinkronisasi tiap karakternya sehingga kamu bisa mengkombinasikan skill dari tiap karakter untuk menaikkan tingkat efektifitas serangan party kamu.
Melalui artikel ini, kamu dapat dengan mudah melakukan reroll untuk mendapatkan karakter meta atau yang menjadi favorit kamu. Yuk kita baca bersama bahasannya berikut ini!
Panduan Mudah Rerolling Zero to Hero: Pixel Saga Di PC Via BlueStacks
Melalui panduan ini kamu bisa melakukan reroll di Zero to Hero: Pixel Saga untuk mendapatkan karakter yang kamu inginkan. Dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini kamu dapat dengan mudah menentukan tipe party apa yang akan kamu buat dan jadikan sebagai andalan dalam pertempuran.
Langkah Pertama: Masuk Dengan Akun Guest
- Setelah berada di login screen, masuklah ke dalam game menggunakan akun Guest. Jika game menanyakan untuk bind account, pencet tombol Close dan lanjutkan masuk dengan akun Guest.
- Mainkan story hingga tutorial selesai.
Langkah Kedua: Gacha
- Pastikan kamu sudah memilih karakter yang kamu inginkan sesuai dengan tier list yang ada, atau yang sesuai dengan hati kamu.
- Jika karakter yang kamu inginkan tidak berhasil didapatkan, kembali ke login screen dan pilih icon Account dan tekan tombol Switch Account.
- Kamu bisa masuk lagi ke dalam game menggunakan Guest Account dan mengulangi proses di langkah pertama.
Langkah Ketiga: Bind Account
- Jika kamu berhasil mendapatkan karakter incaranmu, sekarang waktunya untuk Bind Account kamu. Kembali ke login screen dan tekan icon Account. Kamu bisa Bind Account pada beberapa pilihan seperti Google Playstore, Facebook, E-mail, atau Nomor Handphone.
Perlu diingat kamu mungkin akan memakan waktu ketika melakukan reroll, oleh karena itu kami merekomendasikan penggunaan tool Multi Instance Manager untuk melakukan banyak gacha sekaligus dalam satu waktu dan mendapatkan hasil yang lebih baik.
Dengan tool yang berguna ini kamu bisa menjalankan beberapa instance yang berisi beberapa akun sekaligus. Lakukan langkah-langkah di atas pada tiap instance dan pilih akun yang menurut kamu berisi karakter yang kamu incar.
Semoga panduan reroll dan tier list dari kami di emulator Android Bluestacks bisa membantu kamu dalam menentukan nasib karakter dan perjalanannya di Zero to Hero: Pixel Saga. Jangan lupa untuk melihat blog kami untuk membaca panduan lainnya!